![]() |
Ipda Joko Santoso patroli ke pedagang emas Pasar Baru |
JAKARTA PUSAT - Polsek Sawah Besar Polres Jakarta Pusat terus meningkatkan kegiatan patroli ke tempat-tempat rawan dan berpotensi terjadi aksi gangguan Kamtibmas, terutama pada jam-jam rawan. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Seperti yang dilakukan oleh Kapolsubsektor Pasar Baru Polsek Sawah Besar Ipda Joko Santoso yang melaksanakan patroli ke kawasan pertokoan Pasar Baru Sawah Besar Jakarta Pusat (09/12/2019)
Kegiatan patroli ini rutin kami lakukan ke tempat-tempat yang berpotensi terjadi gangguan Kamtibmas, Seperti yang kami lakukan saat ini yaitu berpatroli ke Pasar Baru yang mana terdapat banyak pedagang emas "Ungkap Ipda Joko". Hal ini sesuai dengan arahan Bapak Kapolsek Sawah Besar Kompol Eliantoro Jalmaf, SIk, MIK agar personil Polsek Sawah Besar meningkatkan patroli dan sambang ke warga ataupun ke pusat-pusat perbelanjaan "Imbuhnya". (Herman/Humas)
Post a Comment for "INI SALAH SATU JURUS CEGAH KEJAHATAN POLSEK SAWAH BESAR"