KAPOLRES JAK PUS DAN PJU KUNJUNGI POLSEK SAWAH BESAR, ADA APA?

Kombes Pol Harry Kurniawan, SIK, MH
JAKARTA PUSAT - Selasa 26 November 2019 Personil Polsek Sawah Besar tampak lebih sibuk dari biasanya, Terlihat Kapolsek Sawah Besar Kompol Eliantoro memberikan instruksi-instruksi kepada anggotanya. Semua tampak bersemangat seperti ada pejabat yang akan datang. Benar saja, tepat pukul 12.00 wib tampak iring-iringan mobil memasuki halaman Mapolsek Sawah Besar.



Rupanya Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Harry Kurniawan, SIK, MH dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Jakarta Pusat Ny. Wenny Harry Kurniawan beserta rombongan yang datang berkunjung ke Polsek Sawah Besar. Kapolsek Sawah Besar beserta Ibu sigap menyambut orang nomor satu di Jajaran Kepolisian Jakarta Pusat ini.

BACA : UPAYA POLSEK SAWAH BESAR DALAM MENCEGAH TAWURAN PELAJAR

Kapolsek Sawah Besar Kompol Eliantoro mengatakan bahwa hari ini memang ada kegiatan kunjungan kerja Kapolres Metro Jakarta Pusat dan Ketua Bhayangkari Cabang Jakarta Pusat di Polsek Sawah Besar. Beliau datang untuk memberikan arahan-arahan kepada personil khususnya Polsek Sawah Besar.

Ini adalah kunjungan rutin Kapolres beserta seluruh PJU beserta Kapolsek jajaran ke anggota di jajaran Polsek, terkandung maksud untuk memberikan motivasi kepada personil dalam berdinas. "ungkap Kapolres" yang ditemui secara terpisah.

Kombes Harry datang ke Polsek Sawah Besar untuk memberikan arahan-arahan terkait pelaksanaan tugas sehari-hari. Selain itu Kapolres juga memberikan motivasi kepada anggota untuk tetap bersemangat dalam menjalankan tugas. Melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh, sabar dan ikhlas.


Post a Comment for "KAPOLRES JAK PUS DAN PJU KUNJUNGI POLSEK SAWAH BESAR, ADA APA?"